PPDB ONLINE SMP-SMA-SMK KULONPROGO

Persyaratan Pendaftaran PPDB Online Kabupaten Kulon Progo
  • Calon Siswa Baru SMP, berusia maksimal 18 tahun
  • Calon Siswa Baru SMA / SMK, berusia maksimal 21 tahun.
  • Menyerahkan SKHUN, DNUN foto copy yang sudah dilegalisir dan asli / Surat  Keterangan lulus dari sekolah.
  • Menyerahkan foto copy raport dan Rekomendasi Peminatan dari Guru BK Sekolah asal siswa sebagai salah satu bahan pertimbangan penentuan program peminatan urusan/program keahlian bagi Sekolah yang menerapkan kurikulum 2013.
  • Menyerahkan foto copy Kartu Keluarga (KK) dilegalisir Kelurahan / Desa / Kecamatan dan menunjukan yang asli.
  • Bagi jenjang SMK : (1) Memenuhi persyaratan fisik sesuai dengan ciri khas kejuruan / program keahlian;  (2). Penerimaan peserta didik dengan mempertimbangkan bakat, minat, dan kemampuan sesuai dengan program keahlian.
PPDB ONLINE KULONPROGO


Setelah mempersiapkan berkas-berkas persyaratan pandaftaran, selanjutnya adik-adik bisa langsung melakukan pendaftaran. Tata caranya adalah sebagai berikut.

Tata Cara Pendaftaran PPDB Online Kabupaten Kulon Progo
  • Pendaftaran online dilakukan melalui kulonprogo.siap-ppdb.com
  • Klik pada salah satu jenjang Pendidikan yang akan anda pilih (SMP / SMA /SMK)
  • Klik pada menu Daftar
  • Isi semu data diri pada formulir pendaftaran online
  • Cetak tanda bukti pendaftaran online
  • Verifikasi pendaftaran
  • Melihat hasil pengumuman kelulusan

Itulah tata cara pendaftaran online yang harus dilakukan. Setelah memahami tata cara pendaftaran tersebut, selanjutnya adik-adik perlu memahami alur pelaksanaan pendaftaran. Berikut ini alurnya.

Alur Pelaksanaan PPDB Online Kabupaten Kulon Progo
  • Calon Siswa Baru melakukan pendaftaran online melalui situs resmi PPDB Online Kabupaten Kulon Progo.
  • Setelah selesai mengisi data, cetaklah tanda bukti pendaftaran.
  • Calon Siswa Baru menyerahkan tanda bukti pendaftaran dan berkas lain kepada panitia untuk di verifikasi
  • Panitia memverifikasi dan mencetak tanda bukti verifikasi dan memberikan kepada Calon Siswa Baru 
  • Calon Siswa Baru memantau hasil seleksi melalui situs resmi PPDB Online Kabupaten Kulon Progo.

Setelah memahami alur pelaksanaan di atas, anda juga perlu mengetahui kapan jadwal pelaksanaan. Berikut admin berikan jadwal pelaksanaannya.

Jadwal
  • Jadwal Pelaksanaan dapat dilihat di situs resmi.

SiapSekolah.com

Aceh